Menganalisa & Membuat Jurnal
ANALISA JURNAL
TEMA : DAYA INOVASI PRODUK (barang.jasa)
1.) Judul : ANALISIS PENGARUH ORIENTASI PASAR DAN INOVASI PRODUK TERHADAP KEUNGGULAN BERSAING UNTUK MENINGKATKAN KINERJA PEMASARAN (Studi pada Industri Batik di Kota dan Kabupaten Pekalongan)
Pengarang/Tahun : SENSI TRIBUANA DEWI, PROGRAM STUDI MAGISTER MANAJEMEN-UNIVERSITAS DIPONEGORO, SEMARANG – 2006
Latar Belakang Masalah : Adanya persaingan dalam dunia bisnis merupakan hal yang tidak dapat dihindari. Untuk itu setiap perusahaan dituntut untuk selalu mengerti dan memahami apa yang terjadi mengenai tuntutan pasar dan keinginan konsumen, serta berbagai perubahan yang ada di lingkungan bisnisnya sehingga mampu bersaing dengan perusahaan-perusahaan lainnya. Sudah seharusnya perusahaan berupaya untuk meminimalisasi kelemahan-kelemahannya dan memaksimalkan kekuatan yang dimilikinya. Narver dan Slater (1990, p.21) menyatakan bahwa keunggulan bersaing dapat dicapai apabila perusahaan mampu memberikan nilai lebih kepada pelanggan dari apa yang diberikan oleh pesaingnya. Keunggulan bersaing dapat berasal dari berbagai aktivitas perusahaan seperti dalam mendesain, memproduksi, memasarkan, menyerahkan, dan mendukung produknya.
Masalah : Kandampully dan Duddy (1999, p. 51-56) menemukan bahwa inovasi merupakan faktor penting untuk mencapai keunggulan bersaing. Sedangkan penelitian Burden dan Proctor (2000, p. 90-96) menemukan bahwa fokus pada pelanggan juga menjadi faktor penting untuk menciptakan keunggulan bersaing. Selanjutnya penelitian ini akan menjadikan kedua faktor tersebut sebagai factor-faktor yang mempengaruhi keunggulan bersaing. Berdasarkan atas penjelasan tersebut inilah upaya untuk menjawab permasalahan tentang bagaimana menciptakan keunggulan bersaing untuk meningkatkan kinerja?
Tujuan Penelitian : Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh orientasi pasar, inovasi produk terhadap keunggulan bersaing dan pengaruh keunggulan bersaing terhadap kinerja perusahaan
2.) Judul : MENDORONG DAYA SAING DI ERA INFORMASI DAN GLOBALISASI
PEMANFAATAN MODAL INTELEKTUAL DAN TEKNOLOGI INFORMASI SEBAGAI BASIS INOVASI DI PERUSAHAAN.
Pengarang/Tahun : BUDI HERMANA, UNIVERSITAS GUNADARMA/-
Latar Belakang Masalah : Persaingan dalam dunia bisnis yang semakin ketat, membuat perusahaan berusaha mencari strategi yang tepat dalam memasarkan produknya. Minat beli diperoleh dari suatu proses belajar dan proses pemikiran yang membentuk suatu persepsi. Minat pembelian ini menciptakan suatu motivasi yang terus terekam dalam benak konsumen dan menjadi suatu keinginan atau harapan atas adanya suatu inovasi yang berkelanjutan nan eksklusif dengan tawaran sejuta kepuasan.
Masalah : Berbagai indikator menunjukkan bahwa Indonesia sendiri masih tertinggal dibandingkan negara-negara lain dalam percaturan ekonomi dunia yang sudah mengarah ke era informasi dan globalisasi. Penjelasan yg terpapar disinilah yg akan menjawab sejauh mana posisi sebuah negara dalam lingkungan dan persaingan global bila memaksimalisasi inovasi dalam era informasi dan globalisasi
Tujuan Penelitian : mengetahui sejauh mana posisi sebuah negara dalam lingkungan dan persaingan global bila memaksimalisasi inovasi dalam era informasi dan globalisasi.
3.)Judul : STRATEGI MENCIPTAKAN KEUNGGULAN BERSAING PRODUK MELALUI ORIENTASI PASAR ,INOVASI, DAN ORIENTASI KEWIRAUSAHAAN DALAM RANGKA MENINGKATKAN KINERJA PEMASARAN.
( Studi empiris pada: Industri Pakaian Jadi Skala Kecil dan Menengah di kota Semarang )
Pengarang/Tahun : MEIKE SUPRANOTO, PROGRAM STUDI MAGISTER MANAJEMEN-UNIVERSITAS DIPONEGORO,SEMARANG-2009
Latar Belakang Masalah : Munculnya persaingan dalam dunia bisnis merupakan hal yang tidak dapat dihindari. Dengan adanya persaingan, maka perusahaan – perusahaan dihadapkan pada berbagai peluang dan ancaman baik yang berasal dari luar maupun dari dalam negeri. Untuk itu setiap perusahaan dituntut untuk selalu mengerti dan memahami apa yang terjadi dipasar dan apa yang menjadi keinginan konsumen, serta berbagai perubahan yang ada di lingkungan bisnisnya sehingga mampu bersaing dengan perusahaan – perusahaan lainnya. Sudah seharusnya perusahaan berupaya untuk meminimalisasi kelemahan – kelemahannya dan memaksimalkan kekuatan yang dimilikinya. Dengan demikian perusahaan dituntut untuk memilih dan menetapkan strategi yang dapat digunakan untuk menghadapi persaingan. Dengan adanya tekanan persaingan begitu ketat, sehingga secara langsung atau tidak langsung sangat mempengaruhi kinerja perusahaan. Perubahan yang begitu cepat dalam dewasa ini, menuntut ada nya inovasi yg baik dalam hal teknologi guna memenuhi kebutuhan pelanggan yang kian mengalami meningkat.
Masalah : Inovasi merupakan faktor penting untuk mencapai keunggulan bersaing, fokus pada pelanggan ( merupakan salah satu elemen dari orientasi pasar ), menciptakan keunggulan bersaing diyakini sebagai orientasi kewirausahaan. Selanjutnya penelitian ini akan menjadikan ketiga faktor tersebut yaitu inovasi, orientasi pasar, dan orientasi kewirausahaan sebagai pengaruh signifikan dalam pola konsumsi konsumen atas produk berdasarkan faktor – faktor yang mempengaruhi keunggulan bersaing untuk meningkatkan kinerja pemasaran?
Tujuan Penelitian : Menganalisis pengaruh keunggulan bersaing terhadap kinerja pemasaran perusahaan atas lahirya inovasi yang diintreprestasikan dengan baik.
Jurnal (Tugas,Penyusunan sendiri)
Tema : Inovasi pada Produk(barang/jasa)
Judul : Inovasi dalam produk jasa sebagai Guru Sekolah & Guru Bimbel (Regular&Private)
Latar belakang Masalah : Berdasarkan olah informasi dari sumber jurnal referensi diatas tsb mengingatkan kembali saya akan pentingnya suatu inovasi, bukan hanya sekedar barometer tingkat kekreatifitasan seseorang pekerja namun lebih dititik beratkan kepada kepuasan konsumen. Kebetulan dalam kesempatan kali ini saya mengerjakan tugas yang akan sayah singgung berkenaan dgn pekerjaan saya sendiri sebagai Guru Sekolah (honorer) di suatu lembaga pendidikan dan Guru Bimbel Reg.&Private di salah satu usaha penyedia jasa bimbel domisili Garden City-DaanMogot.
Disbanding mengajar di sekolah swasta dari lembaga pendidikan nasional, tuntutan u/ berinovasi dalam mengajar lebih sangat terasa disaat sayah mengajar anak-anak murid Sekolah Internasional dan Nasional Plus, dalam kasus ini contoh nya adalah Global Montesori School, Dian Harapan (Yayasan PelitaHarapan) & Singapore International School karena selain kita harus lebih ‘up to date’ terhadap kurikulum yang berlaku dan terus menerus berkembang, saya juga dituntut lebih fleksibel dan peka u/ berinovasi dalam mengajar berdasarkan masing-masing pribadi murid (mungkin bisa dikatakan konsumen tdk langsung) atas cara saya dalam berkomunikasi (apalagi berbicara ‘full in English’ lebih-lebih harus muter otak) agar maksud / ilmu yang saya punya dapat tersalurkan dgn baik dan optimal sehingga anak tsb dapat menyerap ilmu yg dia dapat u/ bisa diaplikasikan dalam system pembelajarannya yg ‘continue’ dalam wujud nilai yg baik/’perfect’ secara stabil agar orang tu anak tsb puas atas jasa yg digunakan (mungkin bisa dikatakan konsumen langsung).
Masalah : Kadang pula ditemui kesenjangan yg terjadi antara keinginan orang tua atas prestasi anak dalam ‘education’ dgn kemampuan anaknya sendiri, demikian juga kesenjangan antara cara yang ingin diterapkan para orang tua u/ mengedukasi anaknya dengan cara yang diterapkan oleh guru pembimbing yang sering kali malah menghasilkan pola belajar/system pembelajaran pada anak yang tidak menstimulus kemampuannya u/ berprestasi.
Tujuan Penelitian : Diupayakan agar segala kesenjangan tsb dapat dipadu-padankan dgn segala inovasi dalam system berkomunikasi u/ mengoptimalisasi kinerja pengajaran dari setiap pengajar guna meningkatkan tingkat kepuasan konsumen/pengguna jasa tsb.
Sekian tugas ini dilampirkan, kiranya dapat memenuh standar penilaian yang ada. Terimakasih atas perhatiannya.
Adapun sumber referensi yg saya gunakan adalah:
-Amabile, Teresa, M dkk., “Assesing The Work Environment for Creativity”,
Academy of Management Journal, p. 1154-1184
Academy of Management Journal, p. 1154-1184
-Bharadwaj, Sundar G, P.R.Varadarajan, & Fahly, Jihn. (1993). “Sustainable
Competitive Advantage in Service Industries: A Conceptual Model and
Research Propositions“. Journal of Marketing. Vol.57,Oktober,p.83-99.
Competitive Advantage in Service Industries: A Conceptual Model and
Research Propositions“. Journal of Marketing. Vol.57,Oktober,p.83-99.
-Burden, Rebecca & Proctor, Tony. (2000). “Creating Sustainable Competitive
Advantage Through Training”. Team Performance Management An
International Journal. p.90-96.
Advantage Through Training”. Team Performance Management An
International Journal. p.90-96.
-Cuganesan, S. (2005), “Intellectual capital-in-action and value creation: A case
study of knowledge transformation in innovation project”, Journal of
Intellectual Capital; 2005; 6, 3; ABI/INFORM Global, pg. 357
study of knowledge transformation in innovation project”, Journal of
Intellectual Capital; 2005; 6, 3; ABI/INFORM Global, pg. 357
Labels:
*METODE RISET*